CMS Untuk Membuat Toko Online

Best Magazine Themes
>> CMS Untuk Membuat Toko Online


Setelah kita tahu apa itu yang dimaksud dengan CMS, sekarang saya akan membahas fungsi lain dari CMS itu sendiri yaitu dengan memanfaatkannya untuk membuat toko online. Ada beberapa CMS yang dapat digunakan untuk membuat toko online atau bisa disebut dengan E-commerce, dan disini saya akan menjabarkan CMS Yang dapat digunakan untuk membuat toko online sepengetahuan saya, ada dibawah ini Berikut lengkap dengan penjelasannya :

Magento
Magento – Open Source eCommerceEvolved . Magento merupakan pemenang Best Commerce di SourceForge 2008. Walaupun proses instalasinya terhitung masih cukup sulit, tapi fitur, user interface, dll bisa diandalkan dan lumayan Joozz, Dan menurut saya ini adalah CMS yang terlengkap dengan kaya akan fitur – fiturnya. baca selengkapnya

osCommerce.
Singkatan dari Open Source Commerce adalah online store-management software. osCommerce cenderung lebih spesific kepada penggunaan CMS sebagai eCommerce dimana menyediakan segala fasilitas standar dan fungsionaliti. baca selengkapnya

Prestashop
Prestashop sudah terbilang canggih dan mempunyai feature-feature web 2.0 seperti dynamic ajax dan desain yang lumayan seger. Pertama melihat tampilan depan anda akan terkesan dengan tampilannya yang sederhana tetapi cukup komplit.pengoperasiannya cukup mudah bagi pengunjung ataupun administrator untuk mengikuti navigasi pada saat pencarian katalog product (user friendly). baca selengkapnya

Opencart
OpenCart adalah sistem open source yang ditargetkan untuk belanja online berbasiskan bahasa pemograman PHP. CMS ini sangat simple namun mempunyai fitur yang mumpuni, tampilan elegan serta space datanya kecil sehingga tidak memakan host banyak. baca selengkapnya

VirtueMart
VirtueMart adalah salah satu free software untuk berjualan secara online. VirtueMart dapat didownload, digunakan dan dimodifikasi tanpa batasan apapun (Lisensi: GNU / GPL) – sama seperti Joomla. VirtueMart memenuhi kebutuhan perusahaan, instansi, maupun perorangan yang ingin menambah fitur khusus untuk berjualan online. baca selengkapnya

CubeCart
CubeCart merupakan salah satu paket eCommerce yang bisa dipakai secara gratis. Sebagai sebuah paket eCommerce, CubeCart menawarkan fitur-fitur standar seperti display produk, shopping cart, prosescheckout, dan halaman administrasi. Walaupun fitur-fitur optimal CubeCart hanya bisa didapatkan dari versi berbayar . namun kita bisa menggunakan versi gratisnya. baca selengkapnya

Wp Ecommerce
Salah satu cara membuat toko online adalah dengan menggunakan mesin blog seperti WordPress (WP). kelebihan WP yang bisa diinstall dengan beragam plugin dengan beragam fitur dan fungsi. Dalam hal toko online, ada plugin yang memang ditujukan untuk hal tersebut, yaitu plugin WP-eCommerce. baca selengkapnya

ZenCart
ZenCart adalah sebuah software CMS untuk membuat toko online yang cukup terkenal, dengan menggunakan ZenCart maka tiap orang dapat membuat toko online dengan mudah dan Gratis karena ZenCart merupakan software berlesensi OpenSource. baca selengkapnya




Demikian uraian saya mengenai macam macam CMS yang dapat digunakan untuk membangun sebuah toko online, untuk Mengetahui macam CMS bisa anda lihat disini, good luck.
Premium Wordpress Themes

Penulis: CFadheli Lokasi: Balen, Bojonegoro - Jawatimur

Artikel CMS Untuk Membuat Toko Online , diterbitkan oleh CFadheli . Semoga artikel ini dapat menambah wawasan Kawan Mania CMS Semua. CFadheli adalah Mahasiswa yang rada sontoloyo, namun tetap memiliki etika sopan santun.

7 komentar :

Buka Untuk lihat komentar yang masuk:
Satriyo Arif mengatakan...

aq Pengen Blajar CMS.....

Ndek Kene Panggoneeee

CFadheli mengatakan...

@Satriyo Arif Tepat sekali ^_^ disini semua saling berbagi

tian mengatakan...

oscommerce nampaknya lebih simple dan sesuai kebutuhan :)

salam kenal gan!
:D

CFadheli mengatakan...

@tian lebih fast load tentunya :) . dan fiturnya standart untuk ukuran online store. salam kenal kmbali :)

Yoga mengatakan...

Banyak juga ya gan ternyata pilihannya?!

CFadheli mengatakan...

@RIyan PraTama Semoga bermanfaat .. salam kenal ..

fitri mengatakan...

Hai, thanks untuk tulisannya yang bermanfaat.

Saya ingin bertanya, adakah aplikasi yang bisa terintegrasi dengan CMS untuk online store atau e-commerce ini?

Kebutuhannya ada aplikasi untuk POS (point of sale) di toko offline, sehingga data nya terintegrasi dengan data produk yang dijual via toko online menggunakan e-commerce atau CMS.

Thanks infonya


Posting Komentar

Peraturan dan Tata Cara Berkomentar di ManiaCMS.web.id

1) Berkomentarlah Secara Sopan dan Tidak Melakukan Spaming
2) Berkomentar Sesuai Dengan Tema Artikel
3) Dilarang Menyertakan Link dalam Komentar
4) Beri Nama Jelas (jangan menggunakan nama Anonim)

 
Copyright © 2012 - 2014. Mania CMS . All Rights Reserved.
About | Contact Us | Privacy Policy | Site map
Family Of Mania PONSEL